Selalu ada alasan untuk membuatnya (atau mereka) bahagia. Setidaknya sekuat tenaga membiaskan selengkung senyum pelangi pada rona wajahnya. Atau jikapun masih tak bisa, berusaha untuk tak membawa mendung yang membuat wajahnya murung.
Ya, selalu ada alasan.
dan ujung dari sepotong dialog malam ini kembali mengingatkan akan alasan untuk selalu berusaha membahagiakan.
"Gpp :) membahagiakan teman nanti pasti dibahagiakan Allah.. aamiin"
:')
“Manusia yang paling dicintai Allah adalah orang yang bermanfaat bagi mereka. Sedangkan amal yang paling dicintai Allah adalah kebahagiaan yang kamu berikan kepada seorang mukmin, menghilangkan kesusahannya, membayarkan hutangnya, menjauhkan dari kelaparan...”.
(HR Abi Ad-dunya)
“Barang siapa yang mau menghilangkan kesusahan-kesusahan dunia,maka Allah akan menghilangkan kesusahan nya dihari kiamat. Allah menolong hambanya yang selalu menolong saudaranya"
(HR Muslim)
Namun terkadang perkara membahagiakan orang lain bukanlah hal yang sederhana. Maafkan atas diri yang terkadang kurang peka,
tapi aku pun juga tak pandai menerka.
maka
bisakah kau beri tahukan saja bagaimana cara membuatmu bahagia?
No comments:
Post a Comment