Saturday, September 8, 2012

Apakah Sepele Bagimu ?



Dan di antara tanda-tanda kekuasaan-Nya ialah Dia menciptakan untukmu isteri-isteri dari jenismu sendiri, supaya kamu cenderung dan merasa tenteram kepadanya, dan dijadikan-Nya di antaramu rasa kasih dan sayang. Sesungguhnya pada yang demikian itu benar-benar terdapat tanda-tanda bagi kaum yang berfikir.
QS. ar-Rum (30) : 21

Dan di antara tanda-tanda kekuasaan-Nya ialah menciptakan langit dan bumi dan berlain-lainan bahasamu dan warna kulitmu. Sesungguhnya pada yang demikian itu benar-benar terdapat tanda-tanda bagi orang-orang yang mengetahui.
QS. ar-Rum (30) : 22

Dan di antara tanda-tanda kekuasaan-Nya ialah tidurmu di waktu malam dan siang hari dan usahamu mencari sebagian dari karunia-Nya. Sesungguhnya pada yang demikian itu benar-benar terdapat tanda-tanda bagi kaum yang mendengarkan.
QS. ar-Rum (30) : 23

Dan di antara tanda-tanda kekuasaan-Nya, Dia memperlihatkan kepadamu kilat untuk (menimbulkan) ketakutan dan harapan, dan Dia menurunkan air hujan dari langit, lalu menghidupkan bumi dengan air itu sesudah matinya. Sesungguhnya pada yang demikian itu benar-benar terdapat tanda-tanda bagi kaum yang mempergunakan akalnya.
QS. ar-Rum (30) : 24

Dan di antara tanda-tanda kekuasaan-Nya ialah berdirinya langit dan bumi dengan iradat-Nya. Kemudian apabila Dia memanggil kamu sekali panggil dari bumi, seketika itu (juga) kamu ke luar (dari kubur).
QS. ar-Rum (30) : 25

Dan kepunyaan-Nyalah siapa saja yang ada di langit dan di bumi. Semuanya hanya kepada-Nya tunduk.
QS. ar-Rum (30) : 26


Pada hari-hari kita, 
yang sering kali kita anggap tak istimewa, berserak tanda-tanda kekuasaan-Nya

Hanya saja, sering kali kekerdilan jiwa membuat kesyukuran hanya mengalir atas serangkai doa yang menjadi realita
Selebihnya, segala yang ada pada semesta, nampak biasa

Seringkali kekeruhan hati mempersempit persepsi sehingga definisi kasih sayang-Nya hanya terbatas pada terijabahinya hal-hal yang kita pinta

Padahal,
Apakah sepele bagimu
jika suatu masa
kau menyaksikan harapan yang pernah hanya terlintas dalam benak
tidak terlantun dalam doa
hanya mengalir dalam bening suara hatimu saja
kemudian ia menjadi nyata milik realitasmu…

Apakah sepele bagimu
ketika apa-apa yang kau anggap biasa dan tak begitu kau pedulikan
menjadi karunia yang justru menopang segenapa kehidupan
dua kaki yang masih lincah melangkah
tangan yang masih diberi kekuatan untuk melakukan segala kegiatan
telinga, mulut, hidung, kulit, jantung,...
ah..
apakah sepele ??

Kemudian,
ketentraman dalam kecenderungan
bahasa dan kulit yang berlainan
bergantiannya siang dan malam
iringan awan membawa takut dan harapan lewat kilat dan hujan
langit yang ditegakkan

semua
tidak kebetulan
semesta sempurna tercipta untuk menopang hidup mahluk kecil bernama manusia

buka mata, hati, dan telinga
masih banyak kewajiban kesyukuran pada hal-hal yang justru sering kita anggap biasa

ah, iya
dan tentang doa-doa
Dia pasti paling tahu bagaimana berkonspirasi dengan waktu dan mengondisikan semesta bagi realitas sebuah doa






astaghfirullah..
ampuni hamba atas hari-hari belakangan yang penuh pembanding-bandingan hingga menjauhkan hamba dari kesyukuran :'(



No comments:

Post a Comment